Seputartaliabu.com- Pejabat Kepala Desa (Pj Kades) Losseng, Kecamatan Taliabu Timur Selatan, Kabupaten Pulau Taliabu Aprizal Arman Petrani angkat bicara soal banner yang ia pasang di dinding facebook miliknya.
Arman kepada seputartaliabu menjelaskan, kalimat dalam banner yang ia bagikan adalah motivasi pada dirinya. Kalimat itu ia kutip pada tulisan yang pernah dia lihat di kantor Desa Lohobubah.
Pj Kades Losseng menjelaskan, maksud dari kalimat dalam baneer itu adalah untuk memacu dirinya dalam membangun Desa Losseng. Apapun kata orang soal dirinya, membangun Desa Losseng adalah harga mati yang telah ia tanamkan dalam dirinya.
“Kalimat itu tidak ada maksud lain, itu menjadi motivasi bagi saya dalam hal bekerja, berihktiar membangun Desa Losseng. Saya tidak ada kepentingan lain selain ingin membangun Desa Losseng. Kalau ada yang salah tafsir soal kalimat itu tidak apa, yang penting adalah niat saya tadi tidak seperti itu,” Kata Arman Kamis (30/3/2023).
Arman melanjutkan, sejumlah masalah yang ada di Desa Losseng sebelum masa kepemimpinan dirinya, akan ia atasi.
“Ada sejumlah masalah yang terdapat di Losseng saya akan selesaikan, apapun caranya akan saya selesaikan. Sebelumnya saya sudah lakukan pertemuan dengan sejumlah masyarakat di sana dan sudah membahas soal beberapa permasalahan,” Tambah Arman.
Sebelum dipercayakan oleh Bupati Aliong Mus sebagai Pj Kades Losseng, Arman juga pernah menjabat sebagai Pj di Desa yang ada di Taliabu Timur Selatan, selama 7 tahun, dan lewat pengalaman itulah Arman mengaku akan bisa bekerja membangun Desa Losseng lebih baik lagi.
“Saya punya pengalaman menjadi pejabata Kepala Desa 7 tahun sebelum dipercayakan oleh Bupati ke Desa Losseng. Isnya Allah dengan pengalaman itu saya bisa membawa Desa Loseng lebih baik dari sebelumnya,” Ucap Arman.
Ia yakin dan percaya, semangat masyarakat Desa Losseng untuk membangun Desa Losseng ke arah yang lebih baik lagi, akan bisa terwujud dengan saling mendukung dan bekerja sama antara semua pemangku kepentingan.
“Bimillah, ini sudah menjadi tugas saya, apapun yang terjadi nanti, dalam hati saya cuman satu. Mari sama-sama kita lihat Desa ini, mari membangun Desa Losseng,”
***
Tinggalkan Balasan