TALIABU – Dalam rangka menjemput Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) jelang Idul Fitri Tahun 2024 serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan (PSHP), Badan Pangan Nasional akan melaksanakan apel siaga pengamanan pasokan dan harga pangan periode HKBN jelang idul Fitri tahun 2024.
Kegiatannya antara lain melalui gerakan pangan nasional serta dinas yang menangani urusan pangan di 38 Provinsi dan 514 Kabupaten/Kota secara Hiybrid Offline dan On-line.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Basiludin Labesi mengatakan bahwa kegiatan di laksanakan secara serentak secara nasional.
“Untuk Kabupaten Pulau Taliabu kita akan laksanakan di halaman kantor bupati lama pada hari Senin 1 April 2024,”katanya.
Lanjutnya, kegiatan tersebut juga akan di saksikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Menteri Perdagangan Indonesia, Kapolri, dan Kepala Badan Pangan Nasional.
Sumber : Diskominfo Pulau Taliabu
Tinggalkan Balasan